Monday, October 01, 2012

Cinta???


Cinta adalah kata sederhana yang mengundang banyak makna. Kadang cinta membawa kita pada kebahagiaan, canda dan tawa tetapi dilain sisi cinta juga bisa membawa penderitaan yang tiada bertepi. Dalam perjalanan cinta yang mungkin Tuhan sengaja memberi kita orang yang salah sebelum menemui insan yang tepat sehingga kita akan tahu bagaimana cara untuk bersyukur dengan pemberian dan hikmah di balik pemberian tersebut.

Pada hakekatnya cinta tidak mengajarkan kita menjadi lemah, tetapi seharusnya malah menjadi kekuatan yang memberikan efek positif dalam hidup kita.  Cinta juga tidak mengajarkan kita menghinakan diri, tetapi justru mampu menghembuskan kegagahan dan dengan cinta pulalah kita mendapatkan “narkoba” sebagai pembangkit semangat.
Ah,,, kita kadang sering salah menafsirkan kata cinta ini dengan nafsu sesaat sehingga kata suci ini menjadi ternoda. Tatkala sang muda mudi memadu kasih dengan alasan cinta mereka melepaskan kehormatan mereka. Kalau sudah begini dimana lagi letak ke sakralan cinta itu?????
Jadi ingat cinta pertama… tapi mungkin dulu bukan cinta sih namanya tapi sekedar ketertarikan fisik. Namanya Mina anak SMP tetangga, awalnya sering liat doi pulang sekolah bersama teman-temanya. Ya… ga bs dipungkiri doi paling cantik dari sekian banyak temannya. Akhirnya gue mencoba mengirimkan selembar surat cinta ke doi melalui teman yang kebetulan satu sekolah sama doi. Ga disangka ternyata gayung bersambut doi juga ternyata suka sama gue dan lo semua pasti taulah endingnya kaya apa…. JADIAN. Jadian adalah kata sacral pengikat, sejenis pernikahan kalau udah sah dalam agamanya. Waduh kenapa jadi cerita pribadi ya, hehehehe
Cukup deh biarkanlah cinta pertama menjadi  kenangan, cinta kedua menjadi pelajaran, dan cinta yang seterusnya adalah satu kebutuhan karena hidup tanpa cinta bagaikan masakan tanpa garam. Karena itu jagalah cinta yang dianugerahkan itu sebaik-baiknya agar ia terus mekar dan wangi sepanjang musim (musim duren enak neh….)
Gue ga tau sampai kapan akan hidup didunia ini, tapi gue yakin selama gue hidup kata yang satu ini akan selalu untuk orang terakhir yang menjadi istri gue kelak. Walaupun hari ini terukir luka di hatiku tp gue akan tetap mencintai  seperti “aku mencintai kamu kemarin”.

Cinta sebenarnya tidaklah buta. Cinta adalah sesuatu yang murni, luhur dan diperlukan. Yang buta adalah diri kita sendiri karena memaknai cinta dengan nafsu yang tak terbendung. Kalau lo semua mau jujur lo pilih cewek cantik tapi berakhlak kurang baik atau yang biasa-biasa saja tapi akhlaknya baik???
Kalau gue mah tentu aja pilih yang cantik dan akhlaknya baik,hahahaha
Tp kalau emang disuruh milih diantara kedua pilihan itu gue akan pilih yang biasa-biasa aja tapi akhlaknya baik. Karena setelah menikah kelak, akhlaklah yang akan membuat kita bahagia dengan pasangan kita. Disaat kita mulai menua, disaat istri atau suami kita menjadi keriput semua akan kelihatan sama “sama-sama kurang menarik” secara fisik. Nah disaat inilah akhlak dan perhatian kita yang sanggup menjadi pemanas tungku asmara kita kelak.
Akhirnya selamat berpetualang mencari cinta sejati bro and sis… hehehe
Inget ya cinta dan kebahagiaan ditangan kita masing-masing, bukan ditangan orang lain apalagi ditangan hansip…
Temukan dan jemput cinta mu dengan manisnya akhlakmu sendiri, ciptakan cinta mu sendiri dalam bungkus keimanan. Laki-laki atau perempuan yang paling bahagia dimuka bumi ini adalah mereka yang mandapatkan pasangan yang sholeh dan sholeha.
Salam Pejuang Cinta… ayeeeeee #eaaa
by.idris

No comments:

Post a Comment

Pages

Gabung Yuk....