Tuesday, February 21, 2012

Prediksi Skor Pertandingan Napoli VS Chelsea (Liga Champion 2012)



Prediksi Napoli VS Chelsea 22 Februari 2012 - Napoli VS Chelsea Liga Champions 2012 - DIBANDING Chelsea, reputasi Napoli jelas kalah gemilang. The Blues pun jauh menang pengalaman daripada Il Partenopei di pentas Liga Champions. Namun saat keduanya bertemu di San Paolo, tuan rumah justru menjadi unggulan.

Napoli yang akan menjamu Chelsea di San Paolo pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions

Catatan positif di babak penyisihan grup Liga Champions dan performa yang terus menanjak di Serie A Italia, menjadi faktor utama Napoli lebih diunggulkan. Sebaliknya Chelsea yang tak pernah menang dalam empat laga terakhir hanya menjadi underdog.

Kehadiran tiga pemain tajam yang berjuluk The Big Three, Marek Hamsik, Edinson Cavani, Ezequiel Lavezzi merupakan ancaman utama Napoli pada lini pertahanan Chelsea.

Lavezzi yang turut tampil gemilang setelah Napoli mempermalukan Fiorentia di laga terakhir Serie A berkumandang melalui twitternya dengan mengatakan mengincar gawang Chelsea.

"Kami mendapatkan kemenangan yang sangat penting. Saya sendiri sangat bahagia karena mampu menyumbang gol dan kini kami seperti terbakar untuk menghadapi pertandingan melawan Chelsea," kata penyerang asal Argentina ini.

Duet Lavezzi dan Cavani jadi kata kunci sukses Napoli baik di kompetisi Serie A ataupun Liga Champions. Khusus Cavani, sejauh ini ia telah mengemas empat gol dari enam laga Liga Champions.

Hamsik menjadi penyuplai bagi kedua bomber latin ini. Gelandang berambut mohack ini sukses mengotaki serangan Napoli dengan kepiawaiannya memberi assist dan mencetak gol.

"Normalnya kami memang harus tetap menjaga kepercayaan diri menghadapi tim sekelas Chelsea. Mereka telah cukup berpengalaman di kompetisi ini. Tapi kompetisi Eropa selalu memberi kesempatan kepada tim lain," kata Hamsik.

Ketajaman The Big Three milik tuan rumah akan mendapat lawan dari tridente Chelsea, Daniel Sturridge, Juan Mata, dan Didier Drogba. Hanya saja, performa ketiganya akhir-akhir ini kurang tokcer.

Namun demikian, Sturridge siap beradu tajam. Penyerang berusia 22 tahun itu pun berhasrat mencetak gol perdana di Liga Champions.

"Mereka (Napoli) memiliki sejumlah pemain besar yang bisa membuat sebuah tim jadi bagus. Tapi kami juga memiliki hal yang sama, untuk itu tidak ada alasan untuk khawatir pada Napoli," ujarnya dilansir chelseafc.com, Senin (20/2).

Dalam laga terakhir, Chelsea gagal meraih kemenangan dari Birmingham City di Piala FA. Banyak pihak menilai kegagalan tersebut menunjukkan performa The Blues yang terus menurun di bawah asuhan Andre Villas-Boas.

"Saya tidak berfikir pekan yang buruk pada klub ini tapi kami kami juga tidak mau mendapati situasi yang sama seperti saat melawan Birmingham. Kami akan datang dari belakang kami akan bersatu dalam satu kesatuan tim," kata Sturridge, yang menyebut hasil 1-1 melawan Birmingham bukan gambaran kekuatan Chelsea.

The Blues harus mengeluarkan seluruh potensi pemain menyerang yang dimiliki agar bsia mencuri gol di kandang Napoli. Satu gol tandang akan sangat berguna buat perjalanan mereka untuk lolos dari babak 16 besar.

Selain Sturridge, pemain lain yang sangat bisa diharapkan untuk mencetak gol ke gawang Napoli adalah Drogba. Bomber senior ini sudah kembali memperkuat Chelsea setelah membela negaranya di Piala Afrika.

Drogba dipastikan akan menjadi pilihan utama sebagai target man, menyingkirkan Fernando Torres yang tak kunjung mencetak gol. Mata yang Sabtu lalu gagal mengeksekusi penalti tetap menjadi andalan di winger kiri.

"Untuk mencetak gol di setiap pertandingan adalah hal yang sangat luar biasa. Tapi di sini saya perlu menekankan bahwa mencetak gol bukanlah hal penting. Kami harus selalu fokus pada target utama lolos ke putaran Champions selanjutnya," kata Mata.

Namun Villas-Boas juga harus mampu mengukur kekuatan lawan yang juga memiliki pemain-pemain bertalenta dengan kualitas dahsyat. Di sinilah dibutuhkan seorang gelandang yang bisa menopang serangan dengan menyeimbangkan sisi pertahanan.

Villas-Boas cukup beruntung karena Ramires sudah bisa kembali merumput. Gelandang asal Brasil yang terkenal rajin merebut dan mengalirkan bola itu sudah melakoni laga comeback Sabtu lalu.

Satu kesulitan bagi AVB adalah memilih komposisi terbaik di lini tengah yang diisi tiga gelandang. Ramires, Michael Essien, Frank Lampard, John Obi Mikel, dan Raul Meireles semuanya siap tampil.

Sementara Pelatih Napoli, Walter Mazzarri, tidak menemui banyak kesulitan. Gokhan Inler, Walter Gargano, Christian Maggio, dan Andrea Dossena adalah pilihan terbaik.
Untuk barisan belakang, trio Salvatore Aronica, Hugo Campagnaro, dan Paolo Cannavaro sangat mumpuni untuk bisa diandalkan menghentikan laju serangan Chelsea.

Namun pilihan sulit dialami Mazzarri saat harus menentukan kiper utama yang akan diturunkan. Morgan Di Sanctis dikabarkan berada dalam kondisi kurang fit. Saat laga melawan Fiorentina, Mazzarri menurunkan Antonio Rosati jadi kiper utama.

Riskan buat Mazzarri jika harus kembali memainkan Rosati di pertandingan ini. Rosati hingga saat ini belum memiliki satu caps pun di kompetisi elite Eropa tersebut. Jika cedera Di Sanctis tak terlalu berat, Mazzarri kemungkinan masih akan memainkannya.

Adapun Chelsea berharap kondisi bek tengah sekaligus kapten tim John Terry sudah benar-benar pulih 100 persen untuk tampil setelah sembuh dari cedera. Namun bek kiri Ashley Cole kemungkinan absen karena masih cedera.

Jika Terry harus absen lagi, Gary Cahill berpeluang melakoni debutnya di Liga Champions. Sementara untuk posisi bek kiri, Ryan Bertrand atau Jose Bosingwa menjadi pilihan.
Satu keunggulan Chelsea adalah pengalaman tampil di babak 16 besar. Berbeda dengan Napoli, yang baru merasakan pertama kali.

Tapi trackrecord Napoli di babak penyisihan Champions musim ini bisa jadi ancaman serius buat Chelsea. Napoli berhasil melewati hadangan tim-tim besar seperti Bayern Meunchen, Manchester City, dan Villarreal.

Rekor kandang Napoli di Liga Champions pun cukup mentereng. Mereka menang dua kali, termasuk lawan Manchester City, dan sekali seri dengan Muenchen.

Lima Pertandingan terakhir Napoli :
18 Feb 2012 : Fiorentina 0 - 3 Napoli (Serie A)
14 Feb 2012 : Napoli 2 - 0 Chievo (Serie A)
10 Feb 2012 : Siena 2 - 1 Napoli (Coppa Italia)
5 Feb 2012 : AC Milan 0 – 0 Napoli (Serie A)
2 Feb 2012 : Napoli 0 – 0 Cesena (Serie A)

Lima Pertandingan terakhir Chelsea :
18 Feb 2012 : Chelsea 1 - 1 Birmingham City (FA Cup)
11 Feb 2012 : Everton 2 - 0 Chelsea (Liga Inggris)
5 Feb 2012 : Chelsea 3 – 3 Manchester United (Liga Inggris)
1 Feb 2012 : Swansea City 1 – 1 Chelsea (Liga Inggris)
28 Jan 2012 : QPR 0 – 1 Chelsea (FA Cup)

Prediksi Napoli vs Chelsea Starting XI :
Napoli : De Sanctis, Dossena, Cannavaro, Campagnaro, Gargano, Dzemaili, Maggio, Inler, Hamsik, Cavani, Lavezzi.

Chelsea : Cech, Cahill, Terry, Luiz, Bosingwa, Obi, Meireles, Ramires, Torres, Drogba, Mata.

PREDIKSI SKOR NAPOLI 1 - 2 CHELSEA

No comments:

Post a Comment

Pages

Gabung Yuk....